Walikota Prabumulih Hadiri Sekaligus Membuka Pelatihan Berbasis Kompetensi Program Pendidikan dan Pelatihan Vokasi Tahun 2021

PRABUMULIH,- Walikota Prabumulih Ir. H Ridho Yahya, MM menghadiri dan membuka acara Pelatihan Berbasis Kompetensi Program Pendidikan dan Pelatihan Vokasi Tahun Anggaran 2021, bertempat di aula Balai Latihan Kerja (BLK) Kota Prabumulih, Kamis (10/6/2021).

Adapun peserta yang mengikuti pelatihan berasal dari pencari kerja, pengangguran dan masyarakat kota Prabumulih dengan kejuruan sebagai berikut :

Kejuruan pengelasan berjumlah 16 orang, Kejuruan pemeliharaan kendaraan ringan berjumlah 16 orang, Kejuruan jahit pakaian dengan mesin berjumlah 16 orang, Kejuruan administrasi kantor berjumlah 16 orang dan Kejuruan teknisi sepeda motor berjumlah 16 orang.

Walikota mengingatkan kepada peserta untuk mengikuti pelatihan dengan serius agar dapat meningkatkan keahlian supaya dapat bersaing di Kota Prabumulih bahkan bersaing di kabupaten/Kota Provinsi diluar Sumatera selatan.

Posting Komentar

0 Komentar