Pemilu Salurkan Hak Suara,Jangan Golput.

 
 .
PRABUMULIH, JURNAL EKSPRES.COM - Meskipun pesta demokrasi Pemilihan   Umum (Pemilu), yakni Presiden RI dan Legislatif tingkat kota/kabupaten, provinsi dan hingga pusat pelaksanaannya dinilai masih cukup lama. Kendati demikian, pihak kelurahan menghimbau agar dalam pemilihan yang berlangsung di April 2019 mendatang.
"Kita mengajak mereka (warga, red) untuk menyalurkan hak suaranya, alias jangan sampai Golongan Putih (Golput) nanti," ujar Lurah Wonosari, Arfendi Anwar, ketika dikonfimasi, Selasa (16/10/2018) di kantornya.

Dikatakannya, sesuai dengan data sebelumnya jika tidak ada perubahan dari Panitia Pemilihan  Suara (PPS) kelurahannya. Total Data Pemilihan Tetap (DPT) mencapai sekitar empat ribuan, yaitu berasal dari 29 Rukun Tetangga (RT) dan 10 Rukun Warga (RT).
"Itu tercatat DPT pemula atau pun dewasa kita. Yang jelas, data itu bisa bertambah dan sebaliknya pun bekurang," ungkapnya.

Terlebih, mengingat dipastikan terdapat warga keluar dan masuk serta bahkan kemungkinan ada yang meninggal dunia sebelum hari H pelaksanaan pemilihan tersebut.
"Oleh karena itu, demi mendukung supaya proses dan lancarnya pemilihan nanti, khususnya  terkait DPT. Kita meminta supaya ketua RT/RW kita dapat terus melaporkan hal ini kepada PPS kelurahan," tuturnya.

Sementara itu, Lurah Sukajadi, Helman Agus SE, MSi melalui Sekretaris Lurah (Seklur) Septria Handayani SH menyebutkan pihaknya memastikan sebaliknya juga diatas ribuan DPT sebelumnya pasca pemilihan Calon Walikota dan Calon Gubernur Provinsi Juni 2018 lalu.
"Jumlah itu bisa bertambah maupun sebaliknya bisa berkurang. Hal itu, akibat masyarakat kita datang-keluar dalam kota, meninggal dan termasuk juga pindah ke luar daerah. Walaupun kuotanya itu tak terlalu signifikan," tambah wanita berjilbab tersebut. (Bakron)

Posting Komentar

0 Komentar