Hadiah gaplek yang disiapkan oleh pengurus PWI Kota Prabumulih, untuk perlombaan gaplek di kantor PWI Kota Prabumulih.Jumat (16/8 ).
Prabumulih,JurnalEkspres.Com.-- Dalam rangka turut memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 74, Persatuan Wartawan Indonesia ( PWI ) Kota Prabumulih menggelar perlombaan Gaplek.
Dalam lomba gaplek ini, Pengurus PWI Kota Prabumulih telah menyediakan hadiah yang sangat menarik seperti, dispenser, beras, mie instan. Dan bagi peserta yang ingin mendaftar lomba gaplek tersebut tidak dipungut biaya pendaftaran alias gratis.
Kegiatan lomba ini akan dilaksanakan pada hari Sabtu malam Minggu tanggal 17 Agustus 2019, sekitar pukul 19.30 WIB sampai dengan selesai, Acara di laksanakan di kantor PWI Kota Prabumulih, Kelurahan Prabujaya, Kecamatan Prabumulih Timur,Kota Prabumulih.
Ketua PWI Kota Prabumulih Mulwadi, Mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari turut menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI ke 74.
“Jadi kegiatan lomba Gaplek ini merupakan bagian dari turut menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI ke 74. Lomba gaplek ini diadakan hanya untuk para wartawan yang bertugas di Kota Prabumulih,” ujar Mulwadi.(jey)
0 Komentar